Pemantauan Pos Pengamanan Operasi Ketupat 2024 dan Monitoring Situasi Kamtibmas pada Malam Takbiran di Wilayah Kota Makassar

Kepala Dinas Perhubungan Kota Makassar Drs.H. Zainal Ibrahim M.Si mengikuti kegiatan pos pengamanan Operasi Ketupat 2024 dan monitoring situasi Kamtibmas pada malam takbiran di wilayah kota makassar bersama Walikota Makassar, PJ Gubernur SulSel, Kapolda Sulsel, Ketua DPRD Provinsi Sulsel, Pangdam IV Hasanuddin, dan Kepala KSOP Utama Makassar di Wilayah Kota Makassar dan juga Posko Terpadu Angkutan Lebaran Pelabuhan Makassar. Selasa (09/04/2024)

Kegiatan di awali dengan buka puasa bersama di Mako Polrestabes Makassar dan di lanjutkan dengan pemantauan di Posko Terpadu Angkutan Lebaran Pelabuhan Makassar dan beberapa titik Pos Pam Operasi Ketupat 2024, pemantauan malam ini untuk memastikan malam takbiran berjalan aman, tertib, dan meminimalisir setiap insiden.